Baik perusahaan kecil ataupun besar, selalu berusaha menghadirkan kemasan makanan yang menarik. Tentunya agar konsumen mau membeli makanan yang ditawarkan. Bentuk dan desain kemasannya juga berbeda-beda.
Kemasan makanan kreatif biasanya hadir dari para pelaku bisnis UMKM. Ini dikarenakan skala produksi masih tidak terlalu besar. Lain halnya dengan perusahaan makanan yang lebih besar, tentu mencari desain kemasan yang lebih efisien.
Konsumen biasanya lebih tertarik untuk membeli makanan yang dikemas dalam kemasan makanan yang lebih menarik. Meskipun tujuan awalnya adalah melindungi makanan agar kondisinya tidak rusak.
Kemasan makanan yang banyak digunakan
- Kemasan pemrosesan aseptik
Kemasan ini sangat menjamin isi makanannya agar tetap steril, bahkan harus tetap steril hingga di tangan konsumen. Biasanya produk susu cair segar atau susu cair siap konsumsi atau jenis makanan lain yang diproses kemudian perlu diawetkan untuk waktu yang lama. Jika kemasan ini rusak biasanya akan berpengaruh pada kualitas makanan atau minumannya.
Kemasan makanan aseptik terbuat dari campuran kertas, aluminium dan polietilen. Kandungan lapisan polietilen sangatlah rapat agar menjaga produk tetap steril.
- Tray atau nampan
Ini merupakan kemasan yang lebih simpel karena digunakan untuk daging, beberapa diantaranya untuk bibit tanaman dan juga minuman.
Bentuknya lebih rata dengan tepi terangkat agar makanan bisa aman disimpan. Bahan terbuat dari karton dan biasanya dilapisi kembali plastik.
- Bag
Kemasan bag ini banyak digunakan untuk makanan karena berbahan kertas. Umumnya digunakan untuk makanan ringan berupa keripik, kentang atau lainnya. Kemasan bag lebih murah dan mudah digunakan bagi siapapun.
- Box
Box atau kotak makanan biasanya digunakan dengan bahan dasar karton. Kekuatan dari box biasanya lebih bagus dibandingkan bag kertas. Bahkan box ini sangat memudahkan untuk moda transportasi seperti delivery order. Box makanan banyak digunakan untuk pizza, martabak, donat dan lainnya.
Beberapa di antaranya ada juga yang menggunakan kotak dari papan serat bergelombang, karton atau bahkan logam. Selain kotak, di Supernovadigipack.com terdapat pilihan lain kemasan makanan, barangkali Anda ingin membuat kemasan untuk bisnisnya.
- Kaleng
Kemasan makanan ini banyak digunakan untuk mengemas berbagai kue, seperti kue lebaran. Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan kemasan kaleng yang digunakan oleh merk ternama dari kue kering itu.
Kemasan kaleng bisa menyimpan kue atau makanan lain dalam waktu lama sehingga awet. Kebanyakan kaleng biasanya terbuat dari bahan baja atau logam tipis agar tidak berat ketika dibawa.
- Kemasan fleksibel
Mirip dengan tas, namun kemasan ini jauh lebih menarik karena bisa melindungi makanan dari faktor eksternal. Dengan menggunakan kemasan fleksibel, makanan bisa dikemas lebih elegan.
Beberapa diantaranya seperti kemasan makanan standing pouch. Bisa diberdirikan sehingga memudahkan Anda untuk membuat foto produk yang lebih menjual. Kini pelaku bisnis UMKM banyak menggunakan kemasan standing pouch untuk produknya.
- Wrap
Untuk makanan yang dikemas secara individu, satu per satu biasanya disebut kemasan wrap. Sebagai contoh Anda bisa menemukannya pada permen batangan yang sering dibungkus wrap.
Berbeda dengan bubble wrap yang merupakan plastik pelindung yang banyak digunakan untuk mengirimkan paket. Sedangkan wrap yang dimaksud disini adalah pelindung makanan yang lebih kecil, ujung kemasannya bisa dililitkan agar lebih aman.
Itulah 7 kemasan makanan yang banyak digunakan akhir-akhir ini. Mungkin kedepannya akan semakin banyak jenis kemasan yang digunakan sehari-hari. Semoga Bermanfaat.